Skip to content

Ketahui Fungsi Anti Karat Mobil

Karat adalah salah satu masalah yang ada pada mobil. Selain membuat tampilan mobil jadi kurang menarik, karat pada mobil juga bisa bikin mobil itu rusak. Apalagi, jika karatnya dibiarkan terlalu lama. Melapisi anti karat adalah langkah untuk mengantisipasi masalah tersebut. Anti karat sendiri bisa dipakai untuk mobil baru ataupun bekas.

Sesuai namanya, fungsi utama anti karat pada mobil tentu adalah mencegah karat pada mobil itu sendiri. Anti karat pada mobil sendiri lazim disemprotkan di beberapa bagian yang rentan akan karat. Semisal bodi mobil dan bagian bawah mobil.

Tak jarang juga disemprotkan di bagian-bagian mobil yang cukup sulit dijangkau. Seperti lipatan-lipatan pada mobil dan juga sela-sela pintu.

Fungsi lain dari anti karat mobil menurut buku Teknologi Kendaraan Berbahan Bakar LPG: Deepublish, 2019:110 karya Muji Setiyo dan Suyitno adalah untuk melapisi tangki LPG pada kendaraan berbahan bakar LPG. Lapisan cat anti karat dapat melindungi tangki dari korosi sehingga tangki yang dipasang di kendaraan lebih aman dari karat yang dapat merusak tangki.

Bagi kamu yang ingin melindungi bagian mobil dari karat, bisa pakai produk Rust Protection dari Scuto. Konsultasi perlindungan mobilmu dari jamur dan karat dengan Customer Center Scuto langsung disini!

Share:

More Posts